-->

Di Belajar IT Online

10 Software Terbaik untuk Recovery Data Harddisk

Berapa Banyak File System Dan Perbedaannya

Perbedaan jenis file sistem di komputer dan laptop tergatung dari sustem operasi dan juga banyak data yang ingin kamu simpan di dalamnya.

Berapa Banyak File System Dan Perbedaannya



Berapa Banyak File System Dan Perbedaannya - Hardisk sendiri mempunyai kapasitas yang besar untuk menyimpan data-data pekerjaan yang kamu kerjakan menggunakan komputer.

Karena hardisk memiliki kapasitas yang cukup besar, maka hardisk sendiri membutuhkan settingan yang cukup kompleks untuk mencegah masalah yang terjadi pada hardisk.

Hardisk bisa berjalan dengan baik dengan adanya file system yang terinstall pada saat kita ingin melakukan install sistem operasi pada laptop dan juga komputer.

Saat ini banyak sistem operasi yang bisa kamu pakai di perangkat komputer kamu, dan kebanyakan sistem operasi tersebut memiliki file system yang berbeda-beda.

Hal ini membuat file system memiliki banyak versi yang di sesuaikan dengan kebutuhan yang sistem operasi yang akan kamu pergunakan pada komputer yang kamu pakai.

Di kesempatan kali ini newbie akan memberikan kamu informasi berbapa banyak file system dan perbedaannya saat kamu pakai di komputer kamu.

Apa itu file system

File system adalah pengturan penyimpanan data yang sangat mempermudah pekerjaan kamu sehari-hari dalam menggunakan komputer.

File system mengatur mulai dari penamaan sampai penempatan dokumen yang kamu simpan dalam drive penyimpanan.

Sehingga kita bisa sebut jika file system adalah sebuah proses yang mengatur di mana dan bagaimana sebuah data di simpan dan dakses dalam disk penyimpanan.

Disk penyimpanan yang biasa kita pergunakan untuk menyimpan file data adalah hard disk (HDD), Hard drive atau storage device

Jadi file system ini mengatur dalam pengoperasian di dalam sebuah disk yang terhubung ke komputer, tetapi tidak bisa terlihat oleh user atau manusia yang menggunakan komputer tersebut.

Proses ini di atur pada komputer meliputi storage management, pemberian nama pada file, folder-folder, meta data, pengaturan mengenai akses data dan lainnya.

Fungsi dan cara kerja file system

File system akan berbeda-beda tergantung pada sistem operasi (OS) yang kamu gunakan untuk menjalankan komputer.

Misalkan sistem file yang akan digunakan pada Windows pasti akan berbeda dengan yang ada di MacOS ataupun linux.

Bahkan sekarang terdapat aplikasi-aplikasi yang menggunakan file system mereka sendiri untuk bisa menjalankan aplikasi mereka.

Cara kerja file system adalah dengan memisahkan informasi yang tesimpan ke dalam masing-masing dokumen secara individual.

Sistem ini memberikan berbagai macam kemudahan bagi pengguna, dan salah satunya adalah kemungkinan kita untuk melihat daftar dokumen yang ada dalam drive dan mengetahui letak file yang akan kita cari dengan mudah.

Misalkan kamu sedang mencari data pada penyimpanan di drive D dan di dalamnya terdapat banyak sekali dokumen.

Dari pada kamu mencari ke seluruh drive file yang kamu butuhkan maka kamu bisa dengan mudah menemukan file yang kamu inginkan dengan cara melihat langsung dari daftar file tersebut.

File system memiliki fungsi lain seperti penamaan dokumen. Mulai dari maksimal kata dari nama file, karakter apa yang bisa atau tidak bisa digunakan, dan masih banyak lagi.

File system juga berisikan informasi lain berupa ukuran sebuah dokumen, hierarkinya dalam sebuah drive dan lain sebagainya.

Atribut dalam file system

Atribut dokumen terdiri dari beberapa poin yang bisa kamu lihat di bawah ini.

Nama file

Dari semua atribut yang ada di dalam file system, maka nama dokumen yang merupakan salah satu dari informasi yang bisa kita baca.

Karena nama file berusikan kumpulan huruf dan angka yang bisa kita bentuk menjadi sebuah kata.

Penanda

Atribut selanjutnya adalah indentifier atau penanda yang di dalam file system, setiap dokumen bisa dibedakan angka unik yang ditempelkan

Lokasi

Atribut ini menunjukkan dimana letak file dalam sebuah perangkat

Jenis File

Tiap sistem memiliki persyaratan tersendiri agar file system bisa mendukung penggunaan berbagai macam jenis dokumen, atribut ini adalah kuncinya.

Ukuran

Atribut ini berguna untuk memperlihatkan ukuran dokumen yang ada.

Perlindungan

Perlindungan ini adalah satu satu atribut paling penting dalam file system, karena menjadi penentu akses sebuah dokumen.

Jam, Tanggal, dan Keamanan

Atribut yang satu ini tidak hanya ditunjukkan untuk perlindungan, tetapi juga untuk pemantauan lebih lanjut.


Jenis file system pada komputer

Setelah membahas beberapa hal mengenai file system, maka di bawah ini merupakan beberapa jenis file system yang bisa kamu gunakan tergantung dari jenis sistem operasi yang kamu akan install.

FAT

Berapa Banyak File System Dan Perbedaannya


FAT (File Allocation Table) adalah file system yang dikembangkan oleh Microsoft dan banyak digunakan pada komputer yang ada di seluruh dunia.

FAT sudah ada sejak lama dan sudah di kembangkan hingga FAT16 dan FAT32 walau tetap di namakan FAT.

Kemampuan file system FAT hanya bisa menyimpan file hingga 4GB dan system file FAT ini sudah tidak banyak digunakan pada harddisk namun masih banyak dipergunakan pada flashdisk dan juga MicroSD.

Karena hampir semua sistem operasi mendukung fortmat file system FAT dan bisa di baca oleh perangkat apapun yang ada.

Dan kamu bisa merubah format file system dari flashdisk atau MicroSD dengan mudah hanya menggunakan perangkat komputer kamu.

NTFS

Berapa Banyak File System Dan Perbedaannya


NTFS (New Technology File System) adalah generasi terbaru dari file system yang dibuat oleh microsoft.

Memiliki struktur yang jauh lebih kompleks dan digunakan oleh Microsoft dari Windows 98 sampai sekarang ini.

File system ini merupakan file system 'journal' yang memiliki arti mempunyai catatan semua hal yang dilakukan oleh device.

Journal ini bisa membantu untuk mendeteksi kesalahan dan memulihkan dari device yang terjadi kegagalan drive atau pemadaman listrik tiba-tiba.

NTFS sekarang mendukung penyimpanan 16TB, dengan penyimpanan maksimal 256TB. dan file system ini lebih cocok digunakan pada harddisk ketimbang pada flashdisk.

HFS+

Berapa Banyak File System Dan Perbedaannya


HFS+ adalah file system yang dibuat oleh Apple yang bisa digunakan pada komputer dengan sistem operasi Macintosh.

Memiliki struktur yang sama dengan NTFS, tapi kedua file system ini tidak dapat saling mendukung.

File system HSF+ ini mendukung penyimpanan hingga 1 Juta TB. Dan mendukung file system 'Jurnal" yang bisa melakukan recovery ketika driver error.

Karena hanya dibuat untuk Macintosh yang pada dasarnya berasal dari UNIX, file systemini hanya terbaca di MAC dan Linux tapi tidak untuk windows.

UFS

Berapa Banyak File System Dan Perbedaannya


UFS (Unix File System) adalah file system yang biasanya digunakan oleh sistem operasi Unix yang juga biasa kita sebut dengan BSD (Berkeley Fast File System) atau FFS.

Jenis file system ini mendukung maksimal penyimpanan hingga 8 ZB dan Mac OS x sebelum versi leorpard juga mendukung file system UFS dan setelah mac OS X v10.5, file system ini tidak digunakan lagi dan mac menggunakan file system HFS+

ext4

Berapa Banyak File System Dan Perbedaannya


ext4 Adalah file system yang saat ini banyak dipakai oleh para pengguna siste operasi Linux. ext4 merupakan penerus dari ext3 dan ext2 yang juga mendapatkan peningkaten kinerja dan teknik yang berbeda.

File system ini juga memiliki 'journal' yang mampu melakukan recovery ketika driver error dan juga mampu hanya mampu mendukung hardisk dan tidak bisa digunakan pada flashdisk dan microsd.

ext4 mendukung penyimpanan file sampai 16TiB atau 1,099 TB dan maksimal 1 EiB dan pengguna windows bisa membaca file system ext dengan batuan software tertentu

btrfs

Berapa Banyak File System Dan Perbedaannya


btrfs atau bisa kita sebut dengan B-Tree FS, Better FS atau Butter FS adalah file system yang terdapat pada sistem operasi linux dengan tujuan untuk memperbaiki masalah yang ada dari ext.

Perbedaan btrfs dan ext adalah sistem penyimpanannya dengan maksimal 16EiB, serta kemampuan pooling data, waktu perputaran disk nanodetik, snapshot, kompresi transparan, enkripsi transparan dan data deduplication.

Saat ini kemungkinan btrfs merupakan satu-satunya file system yang digunakan di linux yang kemungkinan akan menjadi pengganti ext4.

ZFS

ZFS adalah file system yang cukup terkenal pada sistem operasi UNIX. Memiliki dukungan maksimal hingga 16 EB yang tidak juga di ketahui kinerjanya, namun memiliki kemampuan seerpti perlindungan data yang korup.

Memiliki kombinasi file dan konsep menejemen volume (termasuk pooling), snapshot, kompresi transparan, enkripsi transparan, dan data deduplication.

ZFS dianggap stabil sejak tahun 2005, dan didukung untuk Mac OS X 10.5 server, linux dan sebagian kecil sistem operasi Unix. Walau hampir sama dengan btrfs, namun kinerja ZFS tidak menjanjikan. Terlebih lagi ZFS lebih digunakan untuk perusahaan besar dan tidak untuk rumahan 

Beberapa file system di atas bisa kita pakai untuk menginstall sistem operasi yang ingin kita gunakan pada laptop dan pc kita.

Misalkan kamu ingin menggunakan linux maka kamu bisa install linux pada file system ext4 atau windows yang menggunakan NTFS sebagai file system.

Kamu bisa manggunakan sistem operasi yang kamu inginkan dan memadukannya dengan file system yang sudah di tentukan.

Sekian dulu artikel newbie kali ini dengan judul Berapa Banyak File System Dan Perbedaannya

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Berapa Banyak File System Dan Perbedaannya"

Post a Comment

Jangan lupa komentar ya

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel